Naturalisasi Jadi Jembatan Prestasi, Harapan Baru Sepak Bola Indonesia Menuju Piala Dunia 2026

Rohmat

Ahli dalam bidang Manajemen Prestasi Olahraga, Djoko Pekik Irianto, mengungkapkan harapannya bahwa proses naturalisasi bisa menjadi jembatan untuk mentransfer keahlian kepada para pemain sepak bola lokal. Pernyataan ini disampaikannya pada Jumat (7/3/2025).

“Jadi dengan adanya naturalisasi dapat menciptakan atlet lokal juga yang selevel mereka. Memberikan gambaran kalau level bermain seperti itu,” katanya.

Djoko Pekik Irianto menekankan bahwa naturalisasi sebaiknya hanya dimanfaatkan sebagai strategi jangka pendek. Hal ini dikarenakan para pemain lokal memiliki peluang untuk menyerap ilmu dan teknik bermain dari para pemain naturalisasi.

“Jadi itu dijadikan short term saja naturalisasi. Dengan harapannya nanti kita dapat lolos di Piala Dunia 2026,” katanya.

Sebagai informasi, Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) telah menyetujui pemberian status kewarganegaraan kepada tiga pesepak bola keturunan Indonesia. Mereka adalah Emil Audero Mulyadi, Dean Ruben James, dan Joey Mathijs Pelupessy.

Also Read

Tags

Leave a Comment