Tim nasional U-20 Indonesia akan memulai kiprah mereka di ajang Piala Asia U-20 2025 dengan meladeni tantangan dari Iran.
Pertandingan ini dijadwalkan berlangsung di Stadion Shenzhen Youth Football Training, Tiongkok, pada Kamis (13/2/2025) pukul 18.30 WIB.
Turnamen bergengsi ini berlangsung dari 12 Februari hingga 1 Maret di Tiongkok. Skuad muda Indonesia tergabung dalam Grup C, di mana mereka akan berhadapan dengan Uzbekistan, Iran, serta Yaman.
Pada edisi kali ini, pasukan Garuda Muda berada di bawah arahan pelatih Indra Sjafri. Kejuaraan ini menjadi sangat krusial karena berperan sebagai jalur kualifikasi menuju Piala Dunia U-20 2025 yang akan diselenggarakan di Cile.
Indra Sjafri telah memilih 23 pemain untuk dibawa ke turnamen ini. Sejumlah nama baru juga mendapatkan kesempatan untuk unjuk gigi, seperti Fava Shefa Rustanto (PSPS), Evandra Florasta (Bhayangkara FC), serta Aulia Rahman (PSIS).
Timnas U-20 Indonesia telah tiba di Shenzhen, China, pada Minggu (9/2/2025). Toni Firmansyah dan rekan-rekan kini berada dalam kondisi prima dan siap menghadapi tantangan pertama melawan Iran.
“Alhamdulillah hari ini kita melakukan latihan perdana di lapangan setelah kemarin melakukan latihan recovery di hotel. Semua pemain dalam keadaan sehat dan fit,” kata Indra Sjafri dikutip dari laman PSSI, Rabu (12/2/2025).
Sang pelatih menegaskan bahwa duel perdana menghadapi Iran merupakan faktor penentu langkah tim di turnamen ini. Target utama Garuda Muda adalah mencapai babak semifinal demi mengamankan tiket ke Piala Dunia U-20 2025.
“Hari ini kita mulai merancang game plan dan taktik melawan Iran. Pemain juga sudah beradaptasi dengan cepat terhadap suhu di sini,” ucapnya.
“Selain itu, di sini makanan cocok untuk kami dan hotel juga oke. Sekarang tinggal bagaimana kita harus bisa mencapai nilai positif di laga pertama, karena laga pertama sangat penting bagi kita,” ujarnya menutup pernyataan.
Selain menjadi perebutan gelar juara, turnamen ini juga menjadi ajang seleksi bagi tim yang berhak tampil di Piala Dunia U-20 2025 di Chile.
Empat tim terbaik dalam Piala Asia U-20 2025 akan mendapatkan tiket untuk mewakili Asia dalam ajang internasional tersebut.